
BERKEBUN CERIA: SERU, ASIK, DAN BAHAGIA!


RSAB Harapan Kita menggelar acara Berkebun Ceria: “Panen Tomat” pada Jumat, 21 Februari 2025 di area rumah sakit. Acara ini, melibatkan anak-anak yang sedang menjalani perawatan di RSAB Harapan Kita.
Direktur Utama RSAB Harapan Kita, dr. Ockti Palupi Rahayuningtyas, MPH, MH.Kes, hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan ini. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan harapan dari acara ini.
“Tomat ini tidak hanya dipetik, bunda juga bisa bawa pulang dan dimakan. Karena, kandungan nutrisi tomat itu sangat bagus untuk imunitas anak. Kegiatan ini pastinya membuat anak-anak semakin terhibur ” ujar dr. Ockti.
Kegiatan ini tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga edukasi untuk anak tentang pentingnya menjaga lingkungan dan mengonsumsi makanan sehat. Anak-anak dan orangtua terlihat sangat antusias dan gembira selama mengikuti acara ini berlangsung. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu proses penyembuhan pasien.
Acara ini merupakan bagian dari upaya RSAB Harapan Kita untuk menciptakan suasana yang menyenangkan dan menghibur bagi pasien anak-anak, sehingga mereka dapat menjalani perawatan dengan lebih nyaman dan bahagia yang akan secara berkelanjutan dilakukan oleh RSAB Harapan Kita.